Ringkasan khotbah, Minggu 1 Desember 2013 oleh Ev. Anam Peni Asih

Tokoh  MARIA 
Lukas 1: 26-38
Secara umum ketika seseorang mau dipakai oleh Tuhan, ia tdk langsung mengatakan ia Tuhan sy mau dipakai Tuhan selagi sy msh sehat dan punya kesempatan. Macam2x alasan yg kita ungkapkan utk menolak dipakai Tuhan.
Dalam perikop ini kita melihat percakapan antara Maria dengan malaikat Gabriel. Tujuan akhir dari percakapan adalah supaya MARIA bersedia dipakai TUHAN untuk melahirkan MESIAS.  Bagaimana reaksi MARIA :
1.    Maria takut – Janganlah takut hai Maria, sebab engkau beroleh kasih karunia di hadapan Allah v.30. Mengapa malaikat Gabriel mengatakan  spy Maria jangan takut, alasannya jelas krn Maria beroleh kasih karunia kharis artinya : anugerah, pemberian Allah. Jadi dlm hal ini Maria akan melahirkan Mesias merupakan kehormatan dan anugerah yg diberikan secara cuma-cuma.Maria menerima anugerah dipilih, dipakai Allah mjdi ibu dari Sang Mesias. Mengapa Maria yg dipilih, bukan yg lain ? alkitab tdk memberikan jawaban, yg jelas itulah anugerah utk Maria. Perlu mengerti bhw anugerah itu pemberian yg diberikan secara Cuma2x, yg memberi tdk wajib memberi, yg menerima tdk mempunyai hak utk meminta. Anugerah diberikan krn inisiatif si pemberi. Anugerah Allah tdk dpt dipahami melalui pikiran namun harus dipahami dgn iman.
Jika setiap orang percaya termasuk kita semua menyadari, jika Tuhan mau memakai tenaga, waktu, uang, harta kita, itu adalah anugerah, tentu kita bersedia dipakai Tuhan. Kita tdk takut dipakai Tuhan, ttp justru kita bersyukur krn kita dipakai Tuhan. Dia sangat tahu dan paling tahu kelemahan kita, tetapi Dia mau memakai kita, itulah anugerah utk kita. 
2.    Maria tdk percaya – Bgm hal itu mungkin terjadi, krn blm bersuami v34 Maria ini berasal dari keluarga miskin dan status sosial yg rendah. Maria dlm keadaan bingung, tidak percaya, ragu-ragu dsb Maria mendapat jawaban dari malaikat, Roh kudus akan turun atasmu dan kuasa Allah yg Mahatinggi akan menaungi engkau (v35b). Di sini Malaikat menunjukkan bukti nyata, mengenai Elizabet yg sdh tua, bahkan dikatakan mandul namun saat itu mengandung ..  Setelah mendengar penjelasan malaikat mengenai bagaimana kelak anak tsb, ada Roh  Allah yg menaunginya, serta Elizabet yg mengandung pd masa tuanya.
3.    Maria mengatakan bersedia dipakai Tuhan v.38 Sesungguhnya aku ini hamba Tuhan; jadilah padaku menurut perkataanmu itu. 
Pada akhirnya Maria memahami yg mustahil dpt menjadi kenyataan, itu bkn krn kekuatan manusia namun krn kuasa Allah semata. Pemahaman inilah yg membuat Maria bersedia dipakai Tuhan.
Maria tdk langsung mengatakan, mau dipakai menjadi alat Tuhan, ini sesuatu yg wajar bila semula Maria takut dipakai Tuhan, tdk percaya bila Tuhan mau memakainya, namun akhirnya Maria bersedia dipakai mjdi alat Tuhan u/ melahirkan MESIAS => sang Juru selamat yg akan membebaskan manusia dari dosa.  Bgm dgn kita semua ? maukah dipakai Tuhan sesuai dgn apa yg dpt kita lakukan. Sadarilah ketika Tuhan memakai kita itu anugerah, kuasa Tuhan yg bekerja melalui kita dan menyadari sesungguhnya aku ini hamba Tuhan, jadilah padaku menurut perkataanmu itu v.38. 
(Ringkasan khotbah, Minggu 1 Desember 2013 oleh  Ev. Anam Peni Asih) 

0 komentar:

Posting Komentar