Ringkasan khotbah Minggu, 3 Januari 2016 oleh Ev. ANAM PENI ASIH

TUHAN SUMBER PERTOLONGANKU
Mazmur 33:16-22
Kita semua sudah mengalami pertolongan Tuhan selama tahun 2015. Tentu bila ditanya kita tidak dapat menyebutkan satu persatu. Jika saat ini pada Minggu pertama Januari 2016 kita dapat beribadah kepada Tuhan, ini membuktikan bahwa Tuhan juga menolong kita untuk melaksanakan perintahNya. Untuk menjalani kehidupan di tahun 2016 tidak ada seorangpun yang mengetahui apa yang akan terjadi berkaitan dengan : alam apakah makin banyak panas atau banyak hujan, pekerjaan apakah makin sulit dan banyak tantangan, keamanan apakah makin gaduh atau aman terkendali dan sebagainya. Memang banyak hal yang tidak kita ketahui dalam hidup ini namun satu hal yang sudah kitahui Tuhan sudah menolong kita melewati tahun 2015 dengan segala macam realita yang ada.
Apa yang akan terjadi pada tahun 2016 kita berharap semuanya baik, namun kitatidak tahu apa yang akan terjadi. Sebagai anak-anak Tuhan marilah kita percaya bahwa Tuhan adalah sumber pertolongan kita. Mengapa hanya Tuhan yang harus menjadi sumber pertolongan dalam kehidupan kita ?
1.    Karena Tuhan yang berkuasa atas hidup manusia.
Seluruh hidup manusia berada dibawah pengawasan Tuhan walaupun Tuhan berada di Surga. Kuasa yang ada pada mahkluk ciptaan tergantung pada Tuhan. Merupakan suatu kehormatan jika Daud mendapatkan kedudukan sebagai raja pada masa itu, tetapi Daud mengerti dan menyadari :
*) Kekuatan seorang raja tidak ada apa-apanya tanpa pertolongan Tuhan. Sebab kuasa, kedudukan, kekuatan Tuhan yang menetapkan supaya dipakai untuk melaksanakan kehendak Tuhan. Daud sebagai raja, sejak muda menjadi seorang pejuang dan ia mengakui Tuhan sebagai satu-satunya Penolong yang melindungi dan menyelamatkan dia dari bahaya
*) Kekuatan pasukan/pahlawan tidak ada apa-apanya tanpa pertolongan Tuhan. Besarnya kekuatan pahlawan tidak dapat mengamankan penguasa yang dilindungi kecuali Tuhan menjamin pasukan itu akan membuat mereka aman. Pasukan yang besar, banyak dan kuat belum tentu akan mendapatkan kemenangan tetapi jika Allah berkenan menolong satu orang dapat mengalahkan 100 orang.
*) Kekuatan seorang raksasa tidak ada apa-apanya tanpa pertolongan Tuhan. Goliat seorang yang perkasa, tubuhnya yang kekar dan kuat namun tidak dapat menolong ketika berhadapan dengan Daud. Oleh karena itu jangan seorangpun yang bermegah dalam kekuatannya tetapi marilah kita memperkuat diri dalam Tuhan yang dapat menolong dan memberi kekuatan.
*) Kekuatan kuda tidak ada apa-apanya tanpa pertolongan Tuhan.
Pada masa itu kuda sangat diandalkan dalam peperangan, tetapi Allah melarang raja-raja Israel memelihara banyak kuda, karena mereka akan mengandalkan kuda dan tidak lagi mengandalkan Tuhan.
Tuhan yang berkuasa atas hidup manusia. Yang menjadi sumber pertolongan bagi Daud pada masa itu bukan jabatan, kedudukan, kekuatannya sebagai raja tetapi Tuhanlah yang menjadi sumber pertolongan. Marilah kita juga senantiasa percaya      
bahwa Tuhan adalah sumber pertolongan kita, Ia tidak akan pernah berhenti menolong kita untuk melewati kehidupan tahun 2016.
2.    Karena hanya Tuhan yang dapat menolong manusia v.18-20
Dalam bagian ini sudah terbukti dialami oleh umat Israel :
*)Tuhan menjaga orang-orang yang takut akan Dia yang mengharapkan kasihNya
*)Tuhan menyelamatkan mereka (yang taat) dari maut dan menghidupi, menolong mereka pada masa kelaparan v.19. Maka mereka berharap kepada Tuhan karena Dialah Penolong. Mengingat dan mengerti semua ini umat Israel pada saat itu mengaku percaya bahwa Tuhan Yang Maha Kuasa adalah Penolong yang melindungi kehidupan umatNya. Dengan kekuatan diri sendiri mereka pasti gagal tetapi mereka terlindung oleh perisai Tuhan.

Dalam menjalani kehidupan di tahun 2016 ini, marilah kita meyakini bahwa Tuhan adalah sumber pertolongan kita dan kita tidak pernah sendiri, Tuhan beserta kita dalam keadaan apapun. Tuhanlah yang berkuasa atas seluruh kehidupan kita dan hanya Tuhan yang dapat menolong kita.
Ringkasan khotbah Minggu, 3 Januari 2016 oleh Ev. ANAM PENI ASIH

0 komentar:

Posting Komentar